mui sumbar
Sabtu, 28 Agustus 2021

MUI Sumbar Ucapkan Duka Mendalam Nasrul Abit Berpulang ke Rahmatullah



Mantan Wagub Sumbar, Nasrul Abit

MUISUMBAR.OR.ID, PADANG — Pengurus MUI Sumbar turut berduka atas meninggal dunianya Mantan Wakil Gubernur Sumbar Drs. H. Nasrul Abit Dt. Malintang Panai di RS. Dr. M. Djamil Padang, Sabtu, (28/8/2021) pukul 01.39 Wib.

"Innalillahi wa innailaihi rajiun, Atas nama keluarga besar MUI Sumbar, saya mengucapkan turut berdukacita yang mendalam atas berpulangnya kehadirat Allah Swt Mantan Wakil Gubernur Sumbar Drs. H. Nasrul Abit Dt. Malintang Panai," ujar Buya Ketum MUI Sumbar, Buya Gusrizal Gazahar Dt. Palimo Basa didampingi Sekretaris Dr. Zulfan dalam keterangannya, Sabtu, (28/8/2021).

Dalam pandangan Buya Gusrizal Dt Palimo, Nasrul Abit adalah seorang birokrat handal dan juga putra terbaik ranah minang. Buya juga mendoakan Nasrul tersebut mendapat tempat terbaik di sisi-Nya.

"Semoga Allah terima segala amal kebajikan beliau semasa hidup dan keluarga yang ditinggalkan serta diberi ketabahan oleh Allah SWT," tutup Buya.

Editor/Sumber: Rahmat Ilahi (Kang Rie)

Share :

facebook twitter google+ whatsapp


Lainnya :

  • Tokoh Minang Bagaikan Cincin di Jari Manis
  • Respon Ketum MUI Sumbar Buya Gusrizal Soal Ucapan Selamat Menteri Agama kepada Penganut Bahaiyyah
  • DOA SELIMUT IKHTIAR
  • Inilah Maklumat, Taujihat dan Tausiah MUI Sumbar Soal Pelaksanaan Idul Adha di Masa PPKM Darurat
  • BreakingNews! Ketum MUI Kota Bandung Dinyatakan Sembuh dari Covid-19
  • SOAL KZHALIMAN TAK CUKUP HANYA..."
  • Keputusan Tuan Bukan Karena Membaca Qadha dan Qadar
  • Bukan Ujung Pelangkahan Tapi Awal Perjalanan
  • Pesan Penting Ketum MUI Sumbar terhadap Tim Kantor Sekretariat Presiden
  • Palestina, Tangisanmu adalah Air Mata Kami
  • MUI SUMATERA BARAT
    Situs Informasi dan Komunikasi Majelis Ulama Indonesia (MUI) Provinsi Sumatera Barat
    Komplek Masjid Agung Nurul Iman, Jalan Imam Bonjol, Kota Padang, Sumatera Barat (Sumbar), Telepon/Fax: (0751) 811599, (0751) 8956213. Email: muisumbar95@gmail.com, lppom.muisumbar@gmail.com
    Desktop Version